Perbandingan harga penangkal petir dan jenisnya , tentu akan menjadi pertimbangan anda sebagai konsumen sebelum memutuskan untuk memasang penangkal petir, sebagai bentuk proteksi untuk hunian atau properti anda.

Namun, sebelum memutuskan untuk memasang penangkal petir, penting untuk memahami berbagai faktor yang memengaruhi harga dan melakukan perbandingan serta memilih jenis penangkal petir yang cocok untuk anda.

Dalam kesempatan kali ini kami akan membahas tentang : perbandingan harga penangkal petir,jenis penangkal petir dan material  alat penangkal petir,serta beberapa aspek penting sebagai pendukung guna dapat diaplikasikanya perangkat petir ini secara maksimal.

Faktor-faktor yang Mempengaruhi Harga Penangkal petir dan sejenisnya

Faktor harga penangkal petirAda beberapa faktor yang dapat mempengaruhi dari harga penangkal petir seperti bentuk bangunan,luas bangunan hunian atau properti, dan bebarapa faktor lainya seperti berikut ini :

Material yang Digunakan

Kualitas material penangkal petir, seperti kabel konduktor dan komponen lainnya, akan memainkan peran dalam penentuan harga,material yang tahan terhadap korosi dan cuaca ekstrem biasanya memiliki harga lebih tinggi.

 

Kompleksitas Instalasi

Jika instalasi penangkal petir memerlukan pekerjaan tambahan seperti ; perubahan struktur atau penggalian tanah untuk sistem grounding, dan memerlukan sistem paralel ini dapat meningkatkan kompleksitas dan biaya instalasi yang tinggi.

Ketersediaan Tenaga Kerja Ahli

Harga penangkal petir dan jenisnya, juga dapat dipengaruhi oleh ketersediaan tenaga kerja ahli dalam melakukan instalasi,meski demekian instalasi penangkal petir dapat dilakukan sendiri selama tetap mengikuti pedoman dan mempunyai waktu yang luang.

Atau mungkin memakai aplikator penyedia jasa penangkal petir, di beberapa daerah tenaga kerja ahli mungkin lebih mahal, sehingga memengaruhi biaya keseluruhan.

Properti komersial atau industri mungkin membutuhkan sistem yang lebih besar dan lebih kompleks, dari pada proteksi petir untuk individu atau rumah biasa, sehingga dapat mempengaruhi dari harga penangkal petir tersebut.

Selain faktor – faktor diatas jenis penangkal petir yang dipilih juga mempunyai andil dalam mempengaruhi harga penangkal petir.

 

Jenis  Jenis Penangkal Petir dan harga dipasaran

jenis penangkal petir

Terdapat 2 jenis penangkal petir dipasaran yang banyak di aplikasikan diberbagai lingkup layanan, seperti perumahan dan real estate,sarana ibadah dan olah raga serta instansi pemerintah maupun swasta,adapun jenis penangkal petir yang di gunakan adalah :

1.Penangkal Petir Konvensional :

adalah sistem penangkal petir yang menggunakan teknologi dan prinsip-prinsip yang telah dikenal selama bertahun-tahun untuk melindungi bangunan dari risiko kerusakan yang disebabkan oleh sambaran petir.

Sistem ini biasanya terdiri dari sebuah batang penangkal petir (air terminal) yang terpasang di atas bangunan, kabel penghantar yang terhubung ke air terminal, dan ground rod atau batang penghantar (Stik Rod/Cooper Rod) terbuat dari tembaga yang terpasang di tanah.

Prinsip kerja sistem penangkal petir konvensional adalah dengan mengalihkan arus listrik yang disebabkan oleh sambaran petir ke tanah melalui kabel penghantar dan ground rod.

Dengan demikian, arus listrik tersebut tidak akan menyebabkan kerusakan pada bangunan atau struktur yang dilindungi oleh sistem penangkal petir tersebut.

Sistem penangkal petir konvensional umumnya digunakan pada bangunan-bangunan yang memiliki tinggi tidak lebih dari 50 meter,sistem ini biasanya dianggap cukup efektif dalam melindungi bangunan dari kerusakan yang disebabkan oleh sambaran petir.

Namun tidak selalu dapat memberikan perlindungan yang sempurna,oleh karena itu, disarankan untuk menginstal sistem penangkal petir yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi bangunan Anda.

2.Penangkal Petir elektrostatis :

Penangkal petir sistem elektrostatis adalah sistem penangkal petir yang menggunakan prinsip elektrostatik untuk mengalihkan arus listrik yang disebabkan oleh sambaran petir ke tanah dan sudah mengusung teknologi sistem Early Streamer Emission (E.S.E).

Tidak seperti penagkal petir konvensional, penangkal petir sistem elektrostatis untuk head terminal(air termination)nya terdiri dari beberapa komponen utama, di antaranya :

  • Rod Reciever/head Cooper sebagai konduktor utama untuk menarik sambaran petir, dan memberi jalan bagi arus arus petir untuk kemudian disalurkan ke tanan/bumi melalui kabel konduktor.
  • electroda berfungsi untuk menyimpan cadangan energi listrik dan membangkitkan sistem arly Streamer Emission (E.S.E)
  • wing disseminator sirip penyebar merupakan konduktor penerima dan menembakan ion,pada pengaplikasian-nya untuk wing disseminator ada yang berbentuk vertikal ke atas ada pula yang kebawah, tergantung merk dan pabrikanya, akan tetapi fungsi-nya tetap sama yaitu proses pengumupulan muatan listrik negatif dari udara.
  • Body Terminal/Smart Ion generator Mengumpulkan energi listrik negatif yang dikumpulkan dari wing disseminator untuk kemudian di proses menjadi muatan positif, yang dimana didalamnya terdiri dari unit kapasitor dan pembangkit ion dan juga sensoring.
  • Connector berfungsi untuk menyambung kabel dan menghubungkan ke connecting sleeve (SRP)

Untuk harga penangkal petir dan jenisnya sangat bervariasi, tergantung kebutuhan dan user itu sendiri,apakah akan memasang sendiri atau menggunakan jasa penyedia layanan  tersebut.

Dan kami CV MULTI CATUR GEMILANG sebagai aplikator penangkal petir dan sistem grounding mematok harga dengan sistem paket yaitu : paket penangkal petir konvesional dimulai dengan rate harga Rp2.000.000. sedangkan untuk paket elektrostatis dimulai dengan rate harga Rp6.500.000.

Demikian sedikit informasi tentang harga penangkal petir dan jenisnya serta perbandingan-nya, semoga bisa membantu anda dalam memutuskan sebelum mengaplikasikan-nya di hunian dan properti anda.